Piala Dunia FIFA 2018 akan segera digelar di 11 kota di Rusia pada 14 Juni-15 Juli 2018. Untuk menyambutnya, Institut Pushkin membuat "Kamus Sepak Bola" yang dapat diakses secara daring (online). Kamus ini dibuat untuk membantu para penonton, pendukung dan penggemar sepak bola pada umumnya dalam memahami kosa kata yang berkaitan dengan sepak bola.
Selain menampilkan daftar kata, di bagian "Словарь" kita bisa mendengarkan bagaimana bunyi kata-kata tersebut diucapkan dalam bahasa Rusia, dilengkapi juga dengan gambar dan video untuk mempermudah memami makna kata. Untuk menguji kemampuan kita dalam memahami kosa kata bahasa Rusia tentang sepak bola yang telah dipelajari, kita bisa mengklik bagian "Тест".
Kamus Sepak Bola ini bisa diakses di chm2018.pushkininstitute.ru.
Selamat menonton Piala Dunia sambil belajar bahasa Rusia!
Sumber Bacaan:
Образование на русском: О футболе на русском
Sumber Gambar:
Zabivaka, maskot resmi Piala Dunia 2018 di Rusia
Tangkapan layar kamus bahasa Rusia bertema sepak bola
Sumber Bacaan:
Образование на русском: О футболе на русском
Sumber Gambar:
Zabivaka, maskot resmi Piala Dunia 2018 di Rusia
Tangkapan layar kamus bahasa Rusia bertema sepak bola
Tidak ada komentar:
Posting Komentar